Simak inilah sinopsis film Sakaratul Maut yang dibintangi oleh Indah Permatasari. Film Sakaratul Maut dijadwalkan tayang perdana di bioskop Indonesia pada 1 Agustus 2024. Bergenre horor, film ini merupakan garapan sutradara Sidharta Tata yang diproduksi Rapi Films.
Sakaratul Maut dibintangi oleh Indah Permatasari, Della Dartyan, Claresta Taufan Kusumarina, Yose Rizal, Retno Yunitawati, Maryam Supraba. Film ini menceritakan tentang kisah keluarga Pak Wiryo (Yose Rizal). Bermula ketika Pak Wiryo dan istri pertamanya (Retno Yunitawati) mengalami kecelakaan maut.
Istrinya tewas di tempat, sedangkan Pak Wiryo jatuh koma dan sulit meregang nyawa. Kalender Agustus 2024 Lengkap dengan Weton Tanggal 29 Agustus 2024, Pasaran dan Tanggalan Jawa Posbelitung.co KJP Agustus 2024 Kapan Cair? Ini Jadwal dan Peringatan Disdik DKI Jakarta untuk Penerimanya Bangkapos.com
Para tetangga pun bergosip, Pak Wiryo bisa selamat karena 'ngilmu' dan punya 'pegangan'. Saat Pak Wiryo menghadapi sakaratul maut, anak anaknya dari istri pertama (Indah Permatasari dan Della Dartyan) dan istri kedua (Maryam Supraba) malah sibuk berebut harta warisan. Bersamaan dengan konflik tersebut, rentetan teror pun juga menyerang anak anak Pak Wiryo.
Satu per satu dari mereka diteror Jin mengerikan. Lantas, apakah itu jin pegangan yang bersemayam di tubuh Pak Wiryo? Saksikan kisah selengkapnya film Sakaratul Maut, 1 Agustus 2024 di Bioskop terdekat Anda.
Indah Permatasari sebagai Retno Della Dartyan sebagai Wati Claresta Taufan Kusumarina sebagai Indah
Yose Rizal sebagai Pak Wiryo Retno Yunitawati sebagai Istri Pak Wiryo Maryam Supraba sebagai Giyem
Aksara Dena sebagai Tarjo Landung Simatupang sebagai Syafaat Nayla Sakhi sebagai Ismi
Rendra Bagus Pamungkas sebagai Bagus (Suami Wati) Siti Fauziah sebagai Tetangga Muhammad Irfan Nurjihad sebagai Jin Nasab
Artikel ini merupakan bagian dari KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.